Selasa, 17 Januari 2012

Messi Adalah Kunci Menangi El Clasico

BARCELONA – Lionel Messi adalah spesialis El Clasico. Kendati dalam pertemuan terakhir kontra Real Madrid tidak mencetak gol, tetapi Xavi percaya Messi sekali lagi akan menjadi kunci.
 
Menjelang bentrokan leg pertama perempat final Copa del Rey di Santiago Bernabeu, Kamis (19/1/2012) dinihari WIB, gelandang yang baru saja mencatat penampilan La Liga-nya yang ke-400 ini mengharapkan sihir Messi kembali muncul. Sihir yang sudah terbukti dari 16 kali pertemuan dengan El Real, di mana pemain terbaik dunia tiga kali tersebut sudah 13 kali membobol gawang Iker Casillas.
 
Xavi yang sudah tampil dalam 23 El Clasico juga menyebut pentingnya peran Sergio Busquets. Kendati jarang terekspos media, keberadaan Busquets adalah jaminan terciptanya keseimbangan Barca dalam bertahan dan menyerang.
 
“Leo selalu membuat perbedaan. Dia selalu jadi pemain yang menentukan dan dia merupakan seorang yang menyukai laga-laga seperti ini,” kata Xavi seperti dilansir situs resmi Barcelona, Selasa (17/1/2012).
 
“Busquets seharusnya masuk dalam FifPro World XI. Dia merupakan pemain yang luar biasa dan jarang membuat kesalahan, baik dalam menyerang maupun saat bertahan,” tutur Xavi.
 
“Dia memberi kami keseimbangan dan juga kunci dalam sistem kami. Dia menjadi semakin bernilai berkat profesionalism

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More