Jakarta - Pemerintah menyiapkan dana sekitar Rp 40 triliun untuk belanja rutin pertama di Januari 2012. Dana tersebut digunakan untuk gaji dan uang pensiun PNS, serta Dana Alokasi Umum (DAU).
Demikian disampaikan oleh Direktur Jenderal Anggaran (Dirjen Anggaran) Herry Purnomo saat ditemui di kantornya, Jalan Wahidin Raya, Jakarta, Jumat (6/1/2012).
"Itu Rp 35 - 40 Triliun, untuk belanja pegawai, DAU, pensiun," kata Herry.
Herry menambahkan, dana yang akan digunakan guna memenuhi pengeluaran tersebut akan diambil dari Saldo Anggaran Lebih (SAL) tahun anggaran 2011 yang nilainya Rp 96,6 triliun. Hal tersebut dilakukan karena pada awal tahun anggaran 2012 belum ada penerimaan negara yang masuk.
"Itu untuk awal tahun karena kita belum ada penerimaan," tambahnya.
Herry menegaskan, pengeluaran tersebut memang sudah dianggarkan pada tahun anggaran yang lalu, tinggal realisasinya baru dilakukan pada bulan ini.
"Sudah dibayar dan sebetulnya uangnya udah kembali karena itu secara resmi sudah dikeluarkan. Jadi di pembukuan kita itu utuh lagi," pungkasnya.
0 komentar:
Posting Komentar