SEPANG - Pembalap Ducati, Valentino Rossi, mengaku senang dengan pencapaian catatan waktu yang diraihnya dalam sesi tes hari terakhir di Sepang, Malaysia. Rossi juga masih ingin mengembangkan akselerasi motornya agar mampu tampil lebih baik lagi.
Pada tes hari ketiga di Sepang, Rossi berada dalam urutan kelima tercepat dengan membukukan catatan waktu, 2:00.824. Meski mengaku masih tertinggal dari duo Yamaha dan duo Honda, Rossi tetap yakin performa Ducati semakin membaik.
“Kami semua di tim gembira dengan apa yang di capai dalam tes, terutama di hari ini (kemarin). Dengan catatan waktu 2:00.8, kami mulai mendapat waktu yang baik,” ujar Rossi, dilansir dariMotoGP, Jumat, (3/2/2012).
“Dua pembalap Honda dan dua pembalap Yamaha memang masih di atas kami, tetapi kami menimbang tes ini sebagai poin awal,” tambahnya.
Musim lalu, Rossi kerap bermasalah dengan motornya. Hal itu membuat dirinya tidak mampu tampil maksimal dalam setiap balapan MotoGP. Kini pembalap berjuluk The Doctor itu merasa motornya sudah bisa membuatnya membalap dengan baik.
“Hal paling positif yang kami raih adalah di bagian depan motor kini bisa membuat saya bebas membalap seperti yang saya suka, dan motor bereaksi dengan bagus terhadap perubahan, dan kami masih mempunyai pemikiran untuk memperbaiki sesuatu yang kurang dari motor,” paparnya.
Rossi pun mengungkapkan harapannya atas motor Ducati dengan mengatakan,”Pastinya, bila kami mampu mengembangkan akselerasi motor, maka kami akan mampu melakukan lompatan besar secara konsisten.”
0 komentar:
Posting Komentar