Kamis, 23 Februari 2012

Dikalahkan Ajax, United Tetap Lolos

MANCHESTER – Ajax Amsterdam memberikan perlawanan sengit kepada tuan rumah Manchester United saat berhasil mengalahkan Setan Merah 2-1 dalam laga leg kedua babak 32 besar Europa League. Meski demikian, United tetap lolos dengan keunggulan agregat 3-2.
 
Belum apa-apa, Ajax langsung diserang oleh aksi Park Ji Sung di menit-menit awal, beruntung kiper Kenneth Vermeer masih sigap di bawah mistar. Dominasi Setan Merah sudah terlihat sejak awal pertandingan.
 
Bahkan tim asuhan Alex Ferguson ini langsung memimpin di menit keenam lewat aksi brilian Javier Chicharito Hernandez yang memanfaatkan umpan Dimitar Berbatov, United unggul sementara 1-0.
 
United sedikit menurunkan tempo mereka ketika unggul, hal itu membuat Ajax yang bertindak sebagai tim tamu berani keluar menyerang. Permainan pun terbilang imbang, Ajax bahkan lebih banyak menguasai bola.
 
Kengototan Ajax berbuah hasil saat mereka menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-38. Gol berawal dari serangan tim asuhan Frank De Boer tersebut yang coba digagalkan oleh Phil Jones, sial, bola malah jatuh ke kaki Araz Ozbiliz.
 
Usai gol tersebut, Setan Merah kembali meningkatkan tempo permainan mereka, beberapa kali United berusaha membangun serangan lewat dua sayap mereka, Ashley Young dan Luis Nani. Namun hingga babak pertama selesai, belum ada lagi gol tercipta dari kedua tim.
 
Babak kedua
 
Meski berstatus sebagai tim tamu, Ajax tampaknya tak segan untuk bermain menyerang, karena mau tak mau jika mereka ingin lolos, setidaknya klub asal Belanda ini harus menang dengan skor 3-1.
 
Miralem Sulejmani dan kawan-kawan juga cukup sering membahayakan gawang David De Gea, namun kiper bermain apik, termasuk penyelamatan gemilangnya saat menit ke-59, De Gea bereaksi cepat mengantisipasi sundulan Siem De Jong hasil sepakan pojok.
 
Ajax terus menguasai bola, sementara United tampaknya lebih suka menunggu sang tamu melakukan kesalahan untuk melancarkan counter attack. Beberapa kali cara ini terbilang cukup membuat barisan bertahan Ajax ketar-ketir meski belum melahirkan gol.
 
Pada 15 menit sebelum babak kedua berakhir, United memilih bermain lebih bertahan dengan memasukkan Jonny Evans yang menggantikan Ashley Young, praktis permainan Setan Merah lebih defensif, Sir Alex tampak ingin mengamankan keunggulan agregat mereka.
 
Bermain dengan strategi seperti itu malah membuat posisi United berbahaya, Ajax terus berupaya keras dan usaha mereka membuah hasil pada menit ke-87. Gol berawal dari tendangan bebas Özbiliz yang disambut oleh tandukan Toby Alderweireld dan tak bisa dihalau De Gea, Ajax memimpin 2-1.
 
Setelah gol itu, pertahanan United langsung lebih rapat, sementara Ajax terus mencoba mencetak gol lagi. Sayang, hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga usai, tak ada lagi gol tercipta, meski menang, Ajax tetap tersingkir dari europa League karena kalah agregat dari Setan Merah.
 
Susunan pemain kedua tim:
 
Man Utd: De Gea; Rafael, Fábio, C. Smalling, P. Jones; Ji-Sung Park, A. Young (Evans 61), Nani, T. Cleverley (Scholes 61); D. Berbatov (Welbeck 72), J. Hernández.
 
Ajax: K. Vermeer; J. Vertonghen, V. Anita, T. Alderweireld, D. Koppers (Klaassen 46); R. van Rhijn, S. de Jong, N. Lodeiro (Blind 80), C. Eriksen (Serero 60); M. Sulejmani 23 A. Özbiliz.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More