BARCELONA - Lima gol dicetak Lionel Messi ke gawang Bayer Leverkusen di Camp Nou dini hari tadi. Kegemilangan Lionel Messi ini tak pelak membuat orang berdecak kagum, tak terkecuali para pemain bintang lain.
Di partai leg kedua 16 besar Liga Champions itu, Barca unggul 7-1.Dengan hasil ini Barca memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions dengan agregat 10-2.Di leg pertama, Barca unggul 3-1.
Lima gol yang disarangkan Messi bukan hanya fantastis dari jumlahnya, namun bagaimana proses gol tersebut luar biasa. Di gol pertama dan kedua, Messi seperti mempermainkan kiper Bernd Leno dengan bola chipnya. Sedangkan sepakan yang berbuah gol keduanya, tercipta seperti dalam Play Station. Messi menggiring bola ke tengah untuk melesakkan bola datar ke pojok gawang.
Bintang Atletico Madrid Radamel Falcao sampai geleng-geleng kepala. Tak ragu dia menanjung bintang mungil Argentina itu.”Apakah Messi benar-benar pemain, atau dia karakter di Play Station,” kata Falcao.
Striker Manchester United Wayne Rooney juga menulis di Twitter. Rooney mengungkapkan kekagumannya dengan sosok Messi dengan menulis,”Messi edan. Buat saya dia pemain terbaik yang pernah ada.”
Pelatih Barca Pep Guardiola menilai penampilan Messi dini hari tadi sebagai salah satu penampilan terbaiknya.Tapi dia sudah kehabisan kata-kata untuk mendeskripsikan penampilan pemainnya.”Tidak mudah mencetak lima gol,” katanya.”Kami beruntung memilikinya. Satu hari nanti, dia akan mencetak enam gol.”
Kubu lawan juga ikut angkat topi. Pelatih Leverkusen Robin Dutt menganggap Messi punya kelas yang luar biasa sebagai pemain. “Sulit mendeskripsikan cara dia bermain. Tanpa Messi, Barca tim terbaik di dunia, tapi dengan Messi mereka seperti dari galaxy lain,” ujar Dutt.
Lima gol Messi ini juga pasti akan menjadi headline di setiap surat kabar Spanyol, Kamis ini. Dan yang menariknya, media di Katalan membumbui berita Messi dengan mengklaim bahwa sebelum pertandingan Messi sebenarnya sakit kepala dan minum aspirin. “Keajaiban Aspirin,” tulis Sport.
0 komentar:
Posting Komentar