Jumat, 02 Desember 2011

Yamaha indonesia belum putuskan lanjut atau tidak di motoGP tahun depan


Shinzuoka - Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) mengklaim penjualan sepeda motornya dalam beberapa tahun terakhir melaju pesat. Salah satunya karena promosi besar-besaran pada ajang motor GP tim Yamaha.

General Manager Promotion, Community and Motorsport PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) Eko Prabowo, di Communication Plaza, Shinzuoka, Kamis (1/12/2011) mengatakan pihak Yamaha Indonesia selama 3 tahun terakhir berturut turut telah memasang slogan Semakin di Depan di unit-unit motor tim GP Yamaha. Tak tanggung-tanggung uang ratusan miliar rupiah harus dirogoh oleh pabrikan berlogo garpu ini.

“US$ 40 juta per tahun ke tim motor GP Yamaha. Impact-nya ke sales kita dahsyat banget,” kata Eko

Ia menuturkan langkah tersebut merupakan terobosan. Sehingga tak heran kompetitor lainnya melakukan langkah serupa misalnya Honda dengan slogan One Heart di motor GP.

“Dampaknya pada tahun pertama dampaknya langsung terasa. Poinnya adalah pola marketing kita yang berbeda dengan lainnya. Kalau pesaing yang lainnya hanya mengandalkan uang tapi tanpa ide,” kata Eko.

“Tahun depan belum diputuskan, apakah lanjut atau tidak. Tapi setidaknya sudah berlangsung 3 tahun,” katanya.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More