Sabtu, 17 Desember 2011

Milan-Arsenal Bentrok di 16 Besar (Lagi)


NYON - Undian babak 16 besar Liga Champions 2011/2012 menyajikan dua laga bigmatch yang mempertemukan tim asal Italia dan Inggris. Jawara Serie A, AC Milan akan berhadapan dengan Arsenal. Sementara di laga lain, Napoli bakal berjibaku melawan Chelsea.

Undian babak 16 besar Liga Champions musim ini dihelat di markas UEFA di Nyon, Jumat (16/12/2011). Delapan laga bergengsi untuk memperebutkan tempat di babak perempatfinal pun telah dirampungkan. Dua laga bergengsi pun tersaji dalam drawing kali ini.

Pelakunya adalah dua tim kuat asa Italia dan Inggris yang akan saling beradu kekuatan. Partai bigmatch pertama mempertemukan AC Milan kontra Arsenal. Bagi Milan, ini adalah kesempatan emas untuk membalaskan kekalahan mereka dari lawan yang sama pada babak 16 besar Liga Champions musim 2007/2008. Kala itu, I Rossoneri harus tersingkir setelah kalah dengan agregat 2-0. Main imbang 0-0 di kandang Arsenal, namun Milan kalah 0-2 di markasnya San Siro.

Sementara partai lain yang pastinya bakal menyajikan partai seru adalah laga Napoli kontra Chelsea. Memang, kedua tim ini belum pernah bentrok di Liga Champions karena Napoli berstatus tim debutan. Namun melihat performa kedua tim sepanjang babak penyisihan grup, laga ini dipastikan bakal menggaransi pertarungan ketat.

Di partai lain, jawara bertahan FC Barcelona mendapat lawan relatih mudah. El Barca dihadang wakil Jerman, Bayer Leverkusen. Sementara wakil Spanyol lainnya, Real Madrid juga mendapat lawan relatif mudah, yakni klub Rusia, CSKA Moskow.

Laga leg pertama babak 16 besar bakal dimainkan pada 14/15 dan 21/22 Februari mendatang dengan tim yang disebut pertama bakal berstatus tuan rumah lebih dulu. Sementara laga leg kedua bakal dimainkan pada 6/7 dan 13/14 Maret.

Hasil Drawing 16 besar Liga Champions:

Olympique Lyon vs APOEL Nicosia

Napoli vs Chelsea

AC Milan vs Arsenal

FC Basel vs  Bayern Munich

Bayern Leverkusen vs Barcelona

CSKA Moscow vs Real Madrid

Zenit St Petersburg vs SL Benfica

Inter Milan vs Olympique Marseille  

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More