Senin, 26 Desember 2011

Perlakuan Khusus Barca untuk Messi


BARCELONA - Barcelona memberikan kado Natal dan tahun baru membahagiakan buat megabintangnya Lionel Messi. Messi menjadi pemain Barca yang mendapat masa liburan paling panjang.

Sebagaimana dikutip situs resmi Barca, Senin (26/12/2011), memasuki jeda kompetisi menyusul Natal dan tahun baru, manajemen Blaugrana memberikan liburan kepada para punggawanya hingga 28 Desember. Gerad Pique cs sudah diharuskan kembali berkumpul dengan tim untuk menggelar latihan pada 29 Desember.

Namun, Messi yang sejauh ini jadi salah satu aktor utama dibalik sukses Barca meraih lima gelar juara sepanjang tahun 2011, mendapat perlakuan khusus. Bomber yang teranyar terpilih sebagai pemain terbaik ajang Piala Dunia Antarklub 2011 ini mendapat izin berlibur lebih panjang dari rekannya.

Messi yang saat ini tengah berada di Argentina bersama keluarganya dikabarkan baru akan kembali bersama tim pada 2 Januari 2012. Pelatih Barca, Josep “Pep" Guardiola juga memberikan izin terkait dispensasi ini. Perlakuan khusus ini diberikan agar Messi senang bisa merayakan Natal dan tahun baru bersama keluarganya, sehingga berada dalam kondisi yang fresh saat kembali latihan.

Ternyata, Messi bukan satu-satunya pemain yang mendapat dispensasi. Permintaan perpanjangan masa liburan Dani Alves juga disetujui manajemen El Barca. Namun, bek internasional Brasil ini hanya diijinkan menambah masa liburnya sebanyak dua hari. Itu berarti, Alves sudah harus kembali ke markas latihan Barca pada 31 Desember.

Keputusan Guadiola memberikan ijin kepada Alves juga bukan tanpa alasan. Alves baru mendapat libur beberapa hari lalu, atau setelah laga Copa Del Rey kontra L’Hospitalet di mana Barca menang telak 9-0. Sementara itu, sejumlah pemain yang tidak bermain di Camp Nou kontra Hospitalet seperti Messi dll sudah lebih dulu libur usai mereka menuarai Piala Dunia Antarklub.  

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More